Java Zone

Pemrograman java, Perulangan Java, Operator java, Thread Java, Makalah Filsafat Ilmu, Makalah Teologi dan lain lain

Powered by Blogger.

Contoh Perulangan For Bersarang atau Nested For Pada Java

Perulangan for Bersarang atau Nested for…

Pada posting sebelumnya kita telah membahas mengenai Contoh Perulangan Pada Java dengan berbagai contoh dan penjelasannya.
pada pertemuan kali ini kita akan membahas mengenai apa itu perulangan for bersarang atau nested for pada java khususnya. kalau perulangan bersarang pada bahasa C atau  C++  mungkin lain waktu.
jadi, apa itu perulangan bersarang, atau nested looping. perulangan bersarang adalah apabila pada blok statement perulangan terdapat perulangan lagi. jadi perulangannya bisa 2 atau lebih, namanya juga bersarang, ada for dalam for.

langsung saja ke contoh program perulangan bersyarat atau nested loop for pada java.

//Nama program: Nestedloop.java
public class perulanganbersarang{

  public static void main(String[] args) {
    int bilangan1;
    int bilangan2;
    for (bilangan1=1; bilangan1<=3; bilangan1++) {
      for (bilangan2=1; bilangan2<=2; bilangan2++) {
        System.out.println("[" + bilangan1 + "]" + "[" + bilangan2 + "]");
      }
    }
  }
}
Output program:
[1][1]
[1][2]
[2][1]
[2][2]
[3][1]
[3][2]
Penjelasan:
pada potongan program diatas terdapa dua for atau perulangan dimana cara kerjanya adalah perulangan for yang berada didalam akan dikerjakan lebih dulu sampai selesai lalu baru dikerjakan for yang luar atau for pertama.

Contoh lain:
public class FaktorialJava {
  public static void main(String[] args) {

    int batas = 10;
    int counter = 0;
    int faktorial = 1;

    for(counter=0; counter<=batas; counter++) {
      faktorial = 1;
        for(int faktor=2; faktor<=counter; faktor++) {
        faktorial *= faktor;
      }
      System.out.println(counter + "!" + " = " + faktorial);
    }

  }

}
Output program:
0! = 1
1! = 1
2! = 2
3! = 6
4! = 24
5! = 120
6! = 720
7! = 5040
8! = 40320
9! = 362880
10! = 3628800

menggunakan break dan continue pada Perulangan for dalam java

 //Nama program: Perulangan5.java
public class Perulangan5 {

  public static void main(String[] args) {

    int counter;
    int batasPerulangan = 10;

    for (counter=1; counter<=batasPerulangan; counter++) {
      System.out.println("Perulangan ke-"+counter);
      if (counter<=5)
      break;
    }

  }

}
Output program:
Perulangan ke-1
Penjelasan:
pada program diatas terdapat perulangan yang dijalankan sekali saja setelah itu berhenti dan selesai. kenapa, karena pada blok perulangan terdapat percabangan if  yang memiliki statement (counter<=5) lalu break, maka dari itu programnya berhenti karena sekali perulangan saja sudah menyatakan hasilnya 1 dan kondisi ini benar bahwa 1 kurang dari 5 maka perulangan berhenti.
public class perulangangenapganjil{

  public static void main(String[] args) {

    int bilangan=15;
    int counter=0;
    String hasil = "";

    for(counter=1; counter<=bilangan; counter++) {
      if (counter % 2 != 0)
      continue;
      hasil += counter + " ";
    }

  System.out.println("bilangan genap = " + hasil);

  }

}
Output program:
bilangan genap = 2 4 6 8 10 12 14
Penjelasan:

Program java untuk mencari nilai genap atau ganjil sangatlah sederhana, seperti pada program menentukan bilangan genap dengan java diatas, dimana sangat simpel dan sama seperti perulangan for pada umumnya, namun kita tambahkan statement counter %2!=0  yang merupakan sebuah pernyataan yang akan menjalankan perulangan dan menampilkan hasil yang bernilai jika dibagi dengan 2 tidak sama dengan 0.


Bagikan :
+
Next
This is the current newest page
Previous
Next Post »
3 Komentar untuk "Contoh Perulangan For Bersarang atau Nested For Pada Java"

Penawaran kerjasama Adsense

http://www.charisfauzan.net/p/penawaran-joint-venture-jv-adsense.html

This article discusses nested for loops in Java. Nested loops involve placing one loop inside another. The first example demonstrates a nested loop structure using two counters to print combinations. The second example calculates factorials and displays results. The third example features the use of `break` to terminate a loop prematurely. Lastly, the fourth example uses the `continue` statement to print even numbers from 1 to 15. The article emphasizes that nested loops involve one loop within another, highlighting their application and usage in Java programming.(https://www.kellytechno.com/Hyderabad/Course/java-full-stack-developer-course-in-hyderabad)

This summary discusses nested loops in Java. Nested loops are when loops are placed inside other loops. It covers examples of nested loops, including a program printing combinations of numbers, factorial calculations, and the use of "break" and "continue" statements. Examples demonstrate printing even numbers and stopping a loop based on conditions.
Python Training in Hyderabad

 
Copyright © 2015 Java Zone - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top